Kamis, 19 Mei 2011

Ponsel Perekam 3D Pertama Dunia

 
Sharp meluncurkan sebuah ponsel pintar baru yang bernama Aquos Phone SH-12C. Satu hal yang membuat ponsel pintar ini menjadi spesial adalah kemampuannya untuk mengambil gambar dalam bentuk 3D!

Untuk menghasilkan sebuah gambar dalam bentuk 3D, sebuah perangkat harus dilengkapi dengan dua buah lensa. Oleh karena itu, Sharp Aquos Phone SH-12C dilengkapi dengan dua buah lensa. Besaran sensor gambar yang digunakan oleh ponsel pintar tersebut adalah 8 megapixel.

Sharp melengkapi Aquos Phone SH-12C dengan prosesor Qualcomm MSM8255 yang memiliki clock speed sebesar 1.4GHz. Ponsel pintar dilengkapi dengan layar sebesar 4.2 inci yang mampu mendukung resolusi hingga 540 x 960. Layar tersebut sudah mampu menampilkan gambar dalam bentuk 3D. Untuk sistem operasinya, sepertinya Sharp akan melengkapi ponsel pintar ini dengan Android 2.3.

Ponsel pintar yang dilengkapi dengan kamera yang mampu mengambil gambar dalam bentuk 3D bukanlah hal yang baru. Sudah ada beberapa perusahaan yang telah meluncurkan produk yang dilengkapi dengan kemampuan tersebut. Beberapa diantaranya adalah HTC dengan EVO 3D dan LG dengan Optimus 3D.
   
Berkat film 3D Avatar buatan James Cameron, banyak pihak terinspirasi teknologi 3D. Terbaru, kini ada smartphone yang mampu merekam dan memfoto dalam 3D. Seperti apa?

Jepang kini punya smartphone pertama dunia yang mampu menghasilkan gambar dan video 3D. Para pemuda Jepang kini mulai bisa berkreasi menghasilkan konten 3D. Berkat smartphone ini, mungkin saja nanti muncul film 3D sukses hasil karya pemuda-pemuda ini.

Operator telekomunikasi Jepang, NTT DoCoMo, menjadi operator yang mengumumkan smartphone canggih ini. Smartphone ini dilengkapi kamera belakang 8MP yang khusus dirancang agar bisa merekam video 3D HD (720p).

Aquos Phone SH-12C dibuat produsen elektronik Sharp. Smartphone yang berlayar cukup lebar ini menggunakan chip Qualcomm 1,4GHz. Seperti dikutip Cnet, spesifikasi Aquos dikatakan bersaing dengan LG Optimus 3D.

Aquos sudah bisa dipesan di Jepang mulai hari ini (14/5) dan masuk pasar pada 20 Mei. Namun belum ada bocoran berapa harga smartphone ini.

sumber : http://www.forumbebas.com/thread-164399.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar